Pada windows 7 dan windows 8 atau bagian keluarga windows biasanya kita tidak dapat menjalankan aplikasi karena tidak compatible dengan hardware. Anda harus tahu bahwa dalam pembuatan software, wajib melibatkan para pembuat hardware komputer karena software dan hardware harus terintegrasi dalam satu bahasa mesin yang telah disepakati dengan standar internasional.
Nah,bagaimana jika kita menemukan masalah pada windows 7 atau 8 yang tidak dapat membuka aplikasi yang disebabkan karena resolusi layar berada pada 1024×600?, sedangkan kita ingin menjadikan ukuran layar diatas dari 1024×600 yaitu 1024×768 atau lebih. Sebagian orang beranggapan itu mudah karena dapat diatur pada graphic properties.
Timbul permasalahan jika graphic properties 1024×600 yang ada pada komputer telah berada pada posisi high. Ini kadang terjadi pada netbook dan graphic card yang teratur otomatis pada komputer.
Pada Artikel ini saya akan memberikan beberapa solusi untuk menyelesaikan masalah pengaturan screen resolusi:
- Update Display adapters
Untuk Update Display adapters atau Video Graphics Array (VGA) dapat download langsung pada website merek produk yang Anda gunakan atau masuk pada device Manager komputer Anda, pilih dan klik kanan Display adapters Anda dan klik Update Driver Software. Ketika kotak dialog Update Driver Software muncul pilih search automatically for updated driver software! Ingat ini berlaku jika Anda terhubung dengan jaringan Internet!
- Setting graphic properties
Jika komputer Anda menggunakan vga card sebaiknya Anda mengaktifkan vga card tersebut dan mengaturnya pada resolusi yang Anda inginkan jangan lupa untuk mengupdate drivernya. Stiker yang tertempel pada komputer dekstop,notebook atau netboook merupakan tanda komputer Anda memiliki vga card.
- Pengaturan Registry Editor
Registry Editor atau yang dikenal dengan regedit sangat mudah untuk mengatur dan membangun ukuran screen resolusi
Cara Detail:
1. Start > Run> Ketik “regedit” > enter
2. Setelah itu buka HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM > CurrentControlSet > Control > Class
3. Kemudian cari dan pilih {4D36E968-E325-11CE-BFC1-08002BE10318}
Pada folder 0000 dan folder 0001, pilih dan klik double pada Display1_DownScallingSupported, dan ganti Value data menjadi 1
(Jika tidak ada Anda dapat membuat sendiri dengan cara Klik menu edit pada regedit, pilih New, kemudian pilih DWORD (32bit) Value, buat dengan nama value Display1_DownScallingSupported dan value data=1)
4. Setelah selesai silahkan restart komputer Anda dan kemudian pilih resolusi yang Anda inginkan.
Cara Cepat:
1. Tekan bersamaan logo windows+R ketik regedit
2. Pilih HKEY_LOCAL_MACHINE dan tekan Ctrl+F cari dengan key {4D36E968-E325-11CE-BFC1-08002BE10318}
3. Lakukan perubahan yang sama pada folder 0000 dan 0001
Bagaimana jika Anda memiliki kendala dalam hal ini? Atau Komputer Anda Restart ketika membuka aplikasi atau game tertentu seperti Game CS atau Game Sniper Elite 2 atau komputer Dekstop Anda Blank dan restart terus menerus setelah mengganti monitor baru.
Silakan berkomentar mengenai masalah Anda! Admin akan memberikan solusi.
0 Comments
Bagaimana Pendapat Anda ?